Gangguan Syetan Dalam Sholat
Assalaamu alaikum wa rahmatullaahi wa barkaatuhu.
Sahabatku sebelum tidur malam ini kembali kuingatkan tentang GANGGUAN syetan dalam sholat. Ini sangat penting mengenalnya agar kita bisa mencegahkan:
1. Jangan sampai sholat (QS al Maidah 91),
2. Malas sholat,
3. Kadang2 sholat,
4. Menunda2 sholat,
5. Dibuat sibuk urusan lain saat tiba waktu sholat,
6. Lupa sholat,
7. Mengantuk & menguap berkali2 saat sholat,
8. Anehnya mau sholat selalu mau buang angin,
9. Buru buru, seperti ayam mematuk,
10. Bersin berkali2,
11. lupa bacaan sholat "hatta yansa kam rakaatan" sampai lupa sudah berapa rakaat (QS al Mujadilah 19),
12.Tdk ada kemauan u memperbaiki pemahaman, hafalan & bacaan sholatnya.
Ini semua terjadi krn lemahnya ilmu & iman maka penawarnya adalah belajar sungguh2 & sadarilah saat sholat kita berhadapan & ditatap ALLAH, "Allah memperhatikan saat engkau berdiri dlm sholat, ruku', i'tidal sujud bolak balik sampai salam"(QS asSyu ara 218-219).
Jangan lupa sebelum tidur berwudhu, berdoa, berzikir dan berazam u sholat malam. Allahumma ya Allah lindungilah kami dari godaan syetan yg terkutuk ... aamiin.
Ditulis langsung oleh K. H. Muhammad Arifin Ilham di facebook nya
Semoga bermanfaat untuk sahabat-sahabat semua … aamiin